Kami bersyukur karena pada Odalan di Pura Dalem Peliatan kali ini Sanggar Sri Padma berkesempatan ngayah tari-tarian diiringi sekaa Gong Werdha Gita Semara.
m (mayumi) dan murid – Sanggar Sri Padma
Grup Sri Padma membawakan tari Pendet, Legong Lasem, Oleg Tamulilingan dan Teruna Jaya.
Latihannya dilakukan beberapa kali di Bale Banjar Kalah Peliatan. Anak-anak dan Penari sangat bersemangat latihan madungan dengan Sekaa Gong begitu juga para penabuh seniman senior werdha Peliatan yang mendukung iringan gamelannya.
Ngayah kali ini agak berbeda dari biasanya, terasa istimewa dimana semuanya ngayah bersama-sama, guru dan murid. mayumi inouye menari Teruna Jaya sedangkan murid-muridnya menari Pendet, Legong Lasem, dan ada yang debut pertama Oleg Tamulilingan.
Atas nama semua penari dan anak-anak Sri Padma kami haturkan terima kasih kepada Sekaa Gong Werdha Gita Semara.
Semoga kerjasama ini terus berlanjut dan kegiatan pembinaan tari sanggar Sri Padma bisa terus berjalan dengan baik dan berkesinambungan.
Matur Suksma!